Pembina GJI NTB, Aminuddin dan Koordinator Acara HUT GJI NTB Perdana, Syafruddin Adi. FOTO IST/GERBANG INDONESIA

GerbangIndonesia, Lombok Barat – Gabungan Jurnalis Investigasi (GJI) NTB memperingati HUT perdana yang akan berlangsung di Hall Paragon Club Senggigi Lombok Barat, Sabtu (02/03/2024). Peringatan bakal dihadiri seluruh Dewan Pengurus dan anggota serta para undangan.

Baca Juga: Nikahi Wanita Sumbawa, Pria Asal Malaysia Ditangkap Pihak Imigrasi Lantaran Menyalahi Izin Tinggal

Koordinator Acara HUT ke-1 GJI NTB, Syafruddin Adi mengatakan, acara seremonial dalam rangka Ulang tahun pertama GJI seyogyanya dilaksanakan pada bulan Desember 2023. Namun lantaran padatnya kegiatan seperti Pesta Demokrasi Pemilu 2024 dan perayaan HPN 2024, maka perayaan HUT ke-1 GJI NTB baru bisa dilaksanakan 2 Maret 2024.

Menurut pria yang kerap disapa Digon, momen HUT GJI NTB ini di samping sebagai ajang silaturahmi antar pengurus, anggota dan para simpatisan juga sebagai bentuk motivasi dan semangat dengan harapan organisasi wartawan dapat terus memberikan kontribusi positif kepada anggota, daerah dan masyarakat.

“Ini menjadi momen silaturahmi kami untuk mempererat hubungan antar sesama anggota, organisasi lainnya, serta leading sektor terkait. Sebab di acara besok, Pj Sekda NTB, sejumlah Bupati dan PJU Polda NTB dipastikan hadir. Selain acara seremonial, paginya kami akan menggelar baksos bersih-bersih Pantai Senggigi,” jelasnya.

Kontributor media indonesiasatu.co.id ini berharap kegiatan seremonial seperti ini dapat memberikan dan mendorong semangat untuk terus bekerja memberikan informasi yang layak sebagai bentuk kontribusi serta dampak positif, baik bagi organisasi, anggota maupun bagi daerah dan masyarakat.

Baca Juga: Beruntungnya! Bocah SD Dapat Undian Rumah, Event Jalan Sehat HUT PTAM Giri Menang ke-43

“Puncak acaranya besok, semua pengurus GJI dan anggota kami yang tersebar di NTB akan hadir. Begitu pula para undangan, kurang lebih yang sudah menyatakan kesiapannya mencapai 100 orang,” pungkas Digon. (*)

Editor: Lalu Habib Fadli

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here